Android 4.4 KitKat x86
Android 4.4 KitKat x86 secara resmi telah dirilis dan dioptimasikan untuk intsalasi di tablet dan netbook. Seperti yang kita ketahui, Android x86 adalah sebuah proyek porting OS Android yang berbasis ARM ke prosesor x86. Hal ini memungkinkan pengguna PC atau notebook dengan prosesor Intel dan AMD untuk mencicipi Android 4.4 KitKat tanopa menggunakan emulator.
Sistem operasi Android 4.4-r2 KitKat x86 ini telah teresedia untuk di download secara gratis di situs resminya atau melalui tautan di bawah artikel ini. Secara umum, sistem operasi Android 4.4 KitKat x86 ini dibuat untuk dapat diinstal dan dijalankan layaknya menggunakan distribusi Linux. Sistem operasi Android sendiri sebenarnya memang berbasis kernel Linux.
Rilis Android 4.4 KitKat x86 menggunakan Linux Kernel 3.18. Meski demikian, kernel Linux yang digunakan oleh Android telah mengalami banyak perubahan dan tidak benar-benar sama dengan kernel yang digunakan oleh distro Linux. lalu apakah Android 4.4 KitKat x86 berbeda dengan Android 4.4 KitKat di ARM? Penampilan antarmuka Android 4.4 KitKat x86 bisa dikatakan sama seperti Android 4.4 KitKat biasa.
“Android 4.4-r2 rilis didasarkan pada 4.4.4_r2 Android (KitKat-MR2.2) rilis. Kami telah tetap dan menambahkan x86 kode tertentu untuk membiarkan sistem berjalan lancar pada platform x86, terutama untuk tablet dan netbook,” pengumuman resmi yang dirilis oleh pengembang.
Pengembang OS Android 4.4 KitKat x86 juga mengungkapkan bahwa rilis ini telah mengusung kernel Linux 3.18 yang telah mendukung boot UEFI, perbaikan celah keamanan, pembaruan beberapa komponen, dan dukungan perangkat keras yang lebih luas.
Penasaran dengan sistem operasi Android 4.4 KitKat x86? Silakan download Android 4.4 KitKat x86 melalui tautan berikut ini.
Android 4.4 KitKat x86 Dirilis untuk PC, Tablet & Netbook
source