Rabu, 21 Januari 2015

Mengenal Jenis-jenis SIM Card Handphone

Google Ads

Bisa dipastikan semua handphone, mulai dari handphone jadul hingga smartphone sekelas Samsung dan iPhone, pasti mempergunakan sebuah SIM card untuk penyediaan koneksi, baik koneksi telepon ataupun koneksi internet. Tahukan Anda bahwa SIM card telah mengalami banyak perubahan sejak pertama kali diperkenalkan. Di Indonesia, SIM card mulai dikenal pada tahun 90an saat ponsel mulai masuk ke Tanai Air.

 

Dulu sebuah SIM card harganya bisa mencapai jutaan dan paling murah 500an ribu, padahal hanya bisa menampung tak lebih dari 20 sms saja. Namun kini SIM card semakin murah dan semakin besar saja kapasitasnya. Dengan uang 1000 rupiah saat ini Anda sudah bisa membeli sebuah SIM card yang bisa dipergunakan untuk berkomunikasi.

Full-Sized SIM Card
Evolusi SIM card pertama kali dimulai dengan full-size SIM card, yaitu SIM card generasi pertama yang besarnya hampir sama dengan kartu ATM jaman sekarang. Pada tahun 1990an, ponsel yang mempergunakan SIM card ini adalah Nokia 2010 dan Motorola 8200.

Mini SIM Card
Mini SIM card adalah ukuran SIM card yang saat ini paling banyak dipergunakan di Indonesia. Bila Anda membeli perdana, maka biasanya Anda akan diberikan SIM card jenis ini dan Anda  tinggal mencolokkannya ke dalam ponsel dan mempergunakannya. Hampir semua handphone dan smartphone mempergunakan SIM card ini.

Micro SIM Card
Micro SIM card adalah SIM card berukuran lebih kecil dari Mini SIM card. Secara umum bisa dikatakan ukurannya separuh dari mini SIM card. Di Indonesia masih jarang vendor seluler yang mengeluarkan SIM card ukuran micro dan jikapun ada, maka biasanya harganya lebih mahal.

Smartphone yang telah mempergunakan micro SIM card antara lain adalah Zenfone 4, HTX One X, LG Nexus 4, dan Xperia S. Jadi jika smartphone Anda hanya bisa memakai micro SIM card, biasanya Anda memotongnya secara manual dengan cutter atau Anda bisa memotongnya dengan pemotong khusus yang bisa dibeli seharga 60an ribu. Namun, biasanya konter yang menjual perdana akan menyediakan jasa pemotongan seharga Rp5000 atau malah ada yang gratis..

Nano SIM Card
Nano SIM card adalah ukuran SIM card terkecil, bahkan lebih kecil dari micro SIM card. Kisarannya, nano SIM card adalah mini SIM card yang dipotong hingga hanya menyisakan Chip (bagian yang berwarna kuning) saja. Perangkat yang mempergunakan nano SIM card adalah produk Apple.



Mengenal Jenis-jenis SIM Card Handphone

Like Fans Page, follow twitter, atau add Google+ RICHO.CO untuk mendapatkan update tips & trik atau informasi menarik lainnya.

source
Google Ads
Facebook Twitter Google+
 
Back To Top